Sabtu, 30 Mei 2015

Ubahlah Haluan Hidup


Terlalu lama hanya bermain dengan waktu
Apa yang telah tercatat selama ini?
Hidup tak mungkn seperti ini terus
Beranilah untuk menggerakan sang pena
Ikuti jejak pendahulu yang telah sampai
Dengan tujuan yang pasti
Tekad yang tak akan mati
Untuk menuntaskan kegelapan dunia
Lamunan jauh menerawang angkasa
Membukakan pintu-pintu impian
Lika-liku kehidupan mengukir sejarah
Dari masa lalu yang tertinggalkan waktu
Angin yang mendorong, kaki yang melangkah
Dan indera yang membeku
Semua bahu membahu mengikis halangan
Mulailah untuk menjadi akhir dan akhirilah
Untuk memulai yang baru
Dengan pena yang lebih berwarna
Dandi Permana
 

0 komentar: